Momen Ramadhan dimanfaatkan oleh warga Desa Sri Tanjung, Kecamatan Tanjung Batu dengan diisi pawai Karnaval sebagai bentuk syukur warga Tanjung Batu. Pawai ini dihadiri langsung oleh Wakil Bupati Ogan Ilir, H. Ardani beserta istri Hj. Faizah Ardani. Jumat, (29/04/2022).
Pawai ini dibuka oleh Wabup Ogan Ilir dengan tetap mengingatkan supaya peserta dan warga yang hadir tetap mematuhi protokol kesehatan.
“Tetap patuhi protokol kesehatan. Di momen ini juga kita manfaatkan sebagai ajang bersilaturahmi antara masyarakat dan Pemerintah Kabupaten Ogan Ilir, karena pada bulan Ramadan dimana bulan suci ini diharapkan dengan silaturahmi yang terjaga akan membawa keberkahan bagi semuanya dan semoga semua dari kita, bisa bertemu lagi dengan ramadhan tahun depan,” kata Ardani.
“Saya menghimbau kepada masyarakat yang belum Vaksinasi silahkan datangi Puskesmas atau kios vaksinasi terdekat guna menekan virus Covid-19 supaya kita bisa cepat mencapai herd immunity,” ucap Ardani lagi.
Selain membuka pawai Karnaval, Ardani beserta rombongan juga menyerahkan bantuan uang tunai untuk renovasi Masjid At-Taqwa dan menyerahkan 50 buku Yasin. Ada juga bantuan sosial beras sebanyak 100 karung untuk warga Kecamatan Tanjung Batu yang kurang mampu.